Sebelum Tantang Ana/Tiwi, Ganda Putri China Nyaris Tanggung Malu di Hadapan Wakil Jebolan Kualifikasi

Hylo Open 2023 – Sebelum Tantang Ana/Tiwi, Ganda Putri China Nyaris Tanggung Malu di Hadapan Wakil Jebolan Kualifikasi

Ganda Putri China Nyaris Tanggung Malu, Ganda putri China, Li Yi Jing/Luo Xu Min, hampir saja menanggung rasa malu setelah dibuat kerepotan pada babak pertama Hylo Open 2023.

Salah satu wakil China hampir saja dibuat menelan kekalahan mengejutkan ketika menjalani babak 32 besr Hylo Open 2023, Rabu (1/11/2023).

Itu dirasakan oleh salah satu amunisi ganda putri mereka, Li Yi Jing/Luo Xu Min, yang saat ini berperingkat 26 dunia.

Unggul di atas kertas nyatanya tidak menjamin laga bakal berjalan mudah bagi Li/Luo pada ujian pertama mereka di turnamen yang bergulir di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman.

Berhadapan dengan pasangan jebolan kualifikasi berperingkat 113 dunia, Julie Finne-ipsen/Mai Surrow (Denmark), Li/Luo hampir saja terjegal.

Mereka tak disangka dibuat kewalahan sejak awal gim pertama.

Tertinggal 2-6 dan sulit mencari celah membuat pasangan yang menjuarai Vietnam International Series 2022 bermain dalam tekanan.

Li/Luo bahkan harus rela kehilangan gim pertama dengan kekalahan 16-21.

Ini menjadi sebuah hasil yang tidak diduga bila mengingat keunggulan Li/Liu dari segi ranking dan tren mereka yang baru saja naik.

Pada babak pertama Denmark Open 2023 mereka mampu mengalahkan mantan pasangan nomor satu dunia, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang).

Sebelum Tantang Ana/Tiwi, Ganda Putri China Nyaris Tanggung Malu di Hadapan Wakil Jebolan Kualifikasi

Pada awal gim kedua, nasib Li/Luo juga nyaris saja benar-benar tenggelam ketika mereka lagi-lagi kalah start dan tertinggal 2-5.

Beruntung, setelah menyamakan kedudukan di 8-8, Li/Luo mampu mengambil momentum itu sebagai kesempatan untuk bangkit.

Mereka mampu terus menyerang hingga memaksakan rubber game setelah mengantongi gim kedua dengan skor 21-10.

Berlanjut ke gim kertiga, gim rubber menjadi milik Li/Luo sepenuhnya hingga mereka menang telak dengan skor satu digit 21-8.

Li/Luo pun menutup laga dengan kemenangan lewat skor rubber game 16-21, 21-10, 21-8 dalam pertarungan selama 53 menit.

Dengan kemenangan itu, Li/Luo berhak atas tiket babak 16 besar Hylo Open 2023.

Pada babak tersebut, mereka akan menjadi penantang pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Pertemuan Li/Luo dan Ana/Tiwi akan tersaji pada Kamis (2/10/2023).

Kedua pasangan yang telah bersaing sejak level junior tersebut sudah pernah saling berjumpa sebanyak dua kali.

Rekor pertemuan mereka pun sama kuat 1-1 di mana Ana/Tiwi memenangi bentrok pertama pada semifinal Kejuaraan Dunia Junior 2023.

Artinya, pertandingan itu juga akan menjadi laga beraroma dendam bagi Ana/Tiwi.

Sebab pada pertemuan terakhir pada Thailand Masters 2023, Ana/Tiwi dikalahkan Li/Luo dengan skor 12-21, 17-21.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *