Update Ranking FIFA 5 Lawan Timnas Indonesia di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Jepang dan Australia Turun, 2 Tim Lain Naik

Update Ranking FIFA 5 Lawan Timnas Indonesia di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 – Jepang dan Australia Turun, 2 Tim Lain Naik

Berakhirnya Copa America dan EURO 2024 mempengaruhi ranking FIFA sejumlah tim termasuk timnas Indonesia dan calon lawan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, timnas Indonesia berada di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Dari kelima lawan timnas Indonesia tersebut, dua tim mengalami penurunan dalam rilis FIFA per 18 Juli 2024.

Dua tim itu ialah Jepang dan Australia. Meski turun, Jepang tetap menjadi tim teratas Asia. Australia turun satu peringkat ke posisi 24.

Sementara, Arab Saudi tidak mengalami perubahan, tetap di peringkat 56. Dua tim lainnya yakni Bahrain dan China mengalami kenaikan satu peringkat.

Bahrain naik ke peringkat 80 dunia, China naik ke posisi 87. Timnas Indonesia juga mengalami kenaikan satu peringkat ke posisi 133 dunia.

Tim besutan Shin Tae-yong itu memulai perjuangan di putaran ketiga dengan bertandang ke markas Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, 5 September 2024.

Setelah itu, timnas Indonesia menjamu Australia di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 10 September 2024.

Pada 10 Oktober 2024, Indonesia bertandang ke markas Bahrain di Bahrain National Stadium. Kemudian timnas Indonesia kembali menjalani laga tandang ke China pada 15 Oktober 2024.

Pada 14 November 2024, timnas Indonesia menjamu Jepang, lima hari setelahnya menjamu Arab Saudi. Tahun 2025 pada 20 Maret, Indonesia bertandang ke Australia,

Kemudian pada 25 Maret menjamu Bahrain. Dua laga terakhir, Indonesia menjamu China pda 5 Juni 2025 dan bertandang ke Jepang lima hari berselang.

Ranking FIFA Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia:

Jepang (18)
Australia (24)
Arab Saudi (56)
Bahrain (80)
China (87)
Indonesia (133)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *